Organisasi Pegiat Lingkungan Hidup Dukung Kebijakan Pemerintah Menanggulangi Bahaya Timbal di Banten

Penulis :

Lucky suryani

Banten traznews.com Keracunan timbal telah dialami begitu banyak anak saat ini di dunia. Timbal bisa mempengaruhi tumbuh kembang anak seperti bisa menurunkan IQ anak, kelainan sistem syaraf, koordinasi tubuh yang berkurang, masalah perkembangan atau stunting, kecacatan bahkan kematian.

 

Untuk menjawab isu lingkungan terutama tentang bahaya timbal saat ini, organisasi pemerhati lingkungan Pureart dan beberapa aktivis lingkungan mengadakan kegiatan sosialisasi dan diskusi bersama masyarakat bertempat di Rangkasbitung, Lebak, Banten. Kegiatan ini mengusung tema “Lindungi Keluarga Dari Bahaya Timbal”.

 

Aktivis lingkungan yang juga Narasumber dalam sosialisasi tersebut T. Simangunsong menerangkan, Timbal (Pb) adalah logam berat yang terbentuk secara alami dan memiliki empat bentuk isotop, berwarna kebiru-biruan atau abu-abu keperakan, dengan titik leleh pada 327,5 derajat celcius dan titik didih pada 1740 derajat celcius di atmosfer. Timbal ini berbahaya jika masuk ke tubuh manusia.

Bacaan menarik :  DANLANTAMAL III DAN KETUA KORCAB III DJA I HADIRI PERINGATAN NUZULUL QUR’AN 1444 H/2023 M DI MABESAL  

 

“Dengan adanya sosialisasi dan diskusi ini, kita dapat meningkatkan kewaspadaan dan memahami bahwa timbal berbahaya bagi tubuh, dan bisa mempengaruhi tumbuh kembang anak hingga kematian,” katanya di Banten, Rabu (4/10/2023).

 

Diskusi yang diselenggarakan oleh Pureart merekomendasikan beberapa hal di antaranya: Mendukung upaya pemerintah dalam meningkatkan edukasi tentang keracunan timbal, dengan menyediakan informasi tentang sumber timbal dan efeknya terhadap kesehatan; Mendorong pengelolaan sampah yang komprehensif mulai dari sumbernya; Mendukung kebijakan pemerintah dalam memperketat pengawasan terhadap pemakaian timbal pada produk-produk rumah tangga dan bahan makanan; Mengajak elemen masyarakat bersama-sama mencegah dan menanggulangi bahaya timbal dari lingkungan tempat tinggalnya masing-masing.

Bagikan postingan
Mengenal Pafi Desabumiwaras: Transformasi Digital untuk Pembelajaran yang Lebih Efektif
0
Pafi Desabatuinan: Inovasi Terkini dalam Dunia Pendidikan dan Pelatihan
0
Polsek Jatinegara Ungkap Kasus Curanmor Dan Kasus Narkoba 
0
Forum Alumni BEM Laksanakan Diskusi, Dukung Penuh Asta Cita Prabowo Gibran, Cek Infonya Sekarang
0
Mediasi Terkait Polemik Donasi Pertemuan Pratiwi Noviyanthi Dan Agus Salim Digelar  Di Gedung Joang Jakarta 
0
Jalan Menuju Pekon Sidodadi Pagar Dewa, Juhaeri : Kita Berharap Terus, Bertahun Tahun Tetap Seperti Tahun Yang Lalu, Terus Berharap!!!!
0
David Raharja Mengaku Dirugikan BRI Veteran Jakpus, Laporkan Dugaan Tindak Pidana Ke Polda Metro Jaya
0
DPC PA GMNI Lampung Barat Lepas 10 Mahasiswa Untuk Mengikuti PPAB.
0
Bukan Isapan Jempol!!! Program Beasiswa Kedokteran Parosil Mabsus Sukses,Dua Penerima Sandang Gelar Dokter
0
Polres Pesisir Barat Berhasil Ungkap Kasus Penyeludupan Benih Lobster.
0
Warga Pekon Batu Kebayan Gotong Royong Bersihkan lingkungan Sekitar.
0
Rombongan Gajah Porak Porandakan Rumah Warga Suoh!!
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!