Pedagang Tempe Jember, Minta Pemerintah Turunkan Harga Kedelai

Penulis :

Yunus

Jember – Lonjakan harga kedelai dikeluhkan produsen tempe dijember, mereka harus memutar otak agar tetap bisa berjualan dan tetap mendapat penghasilan dari produksi tempenya, (Rabu 23/2/22).

Beberapa produsen tempe terpaksa harus mengurangi isi pada setiap kemasan tempe yang mereka produksi walau mereka harus mendapat komplain dari pelanggannya.

“Ya kadang pelanggan mengeluhkan tipisnya tempe yang saya jual, tapi ya mau gimana lagi?” kata afif produsen tempe didesa Rowotamtu Kecamatan Rambipuji Kabupaten Jember.

“ini saya biasanya masak 80kg, sekarang masak 70kg, produksi berkurang, omset berkurang, mau gimana lagi? tempe ini kan semestinya tetap menjadi lauk murah, kalau kedelai mahal, ya tak ada lagi lauk murah”. imbuh afif

Bacaan menarik :  RETRUTMEN 3 Kaur desa Panti kecamatan Panti di buka secara terbuka

Ditempat berbeda, Iksan produsen tempe lainnya juga mengeluhkan mahalnya harga kedelai “Ya tolong lah kepada pemerintah agar bisa menormalkan harga kedelai, masak dari Rp 8.000/kg sekarang jadi Rp 11.100/kg, sedang keuntungan kita ± Rp 3.000/kg, terus kami dapat keuntungan darimana kalau begini?” keluh Iksan.

Lebih lanjut Iksan berharap ada normalisasi harga kedelai “Kalau disuruh turun ke harga Rp 6.500/kg rasanya kok gak mungkin, tapi setidaknya dinormalkan keharga Rp 8.000/kg atau kalau belum bisa Rp 9.000/kg gitu lah, biar kami tidak pusing”. Timpal Iksan

Sedang Siti, seorang ibu rumah tangga penikmat lauk tempe saat kami temui juga keluhkan mahalnya harga tempe “Saya itu satu kelurga suka lauk tempe, selain enak juga murah, tapi tempe sekarang mahal mas, bukan mahal diharganya sih, harga sama tapi tempenya sekarang kecil dan tipis, eh sama saja ya? mahal itu namanya”. Pungkas siti sambil tersenyum.

Bacaan menarik :  PANWASCAM AJUNG MELAKSANAKAN TAHAPAN PEMILU DENGAN TEST WAWANCARA CALON PANWAS DESA/KELURAHAN
Bagikan postingan
Ketua Umum AKSI Adi Kurnia Setiadi Gelar Sembako Tebus Murah Di Jakarta Timur
0
Kagum! Negara Tetangga RI Ini Luncurkan Kasino untuk Meningkatkan Pendapatan Negara
0
HUT KE-79 PGRI, DPC GARUT SUMBANG HADIAH JALAN SEHAT
0
Produk Hilir Sawit Capai 193 jenis, Ekspornya Tembus Rp 450 Triliun
0
Kapolri Dan Panglima TNI Hadiri Doa Lintas Agama Di Semarang
0
Semangat Berkarya, Pesan Sadikin Pard Untuk Penyandang Disabilitas
0
Abraham Sridjaja, S.H., M.H., CLA.,Hadir  Di Acara Silaturahmi  Aktivis Dan Komunitas KRISTEN  Dukung RIDO
0
KPU Metro Diduga Sepihak Batalkan Pencalonan WaRu, Masih Tunggu Keputusan Tingkat Nasional
0
Kapolda Metro Jaya Dorong Ketahanan Pangan Lewat Pemanfaatan Lahan Pekarangan
0
Polres Lampung Barat Launching Gugus Tugas Polri Mendukung Ketahanan Pangan
0
House of Tugu Jakarta Kota Tua Resmi Dibuka, Perpaduan Sejarah, Budaya, Dan Seni
0
Polsek Sekincau Polres Lampung Barat Colling Sistem Jelang Pilkada 2024.
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!