JAKARTA – Traznews.com
UMKM Expo Brilianpreneur 2022 – 14 – 18 Desember 2022 sudah di gelar , lebih 500 Wirausaha peserta Festival Hadir pada Expo Brilianpreneur yang di sponsori oleh Bank BRI, (17/12/2022) Jakarta convention center Senayan.
Pada close atau penutupan acara UMKM Expo Brilianpreneur 2022 sebagai apresiasi bank BRI kepada Usaha kecil menengah dengan memberikan hadiah kepada peserta terbaik dari beberapa katagori dengan hadiah ratusan juta rupiah.
Penghargaan UMKM Expo Brilianpreneur 2022 yang di serahkan langsung oleh Amam Sukriyanto Direktur BRI Usaha kecil dan menengah.
Hal itu menjadi harapan Bank rakyat Indonesia ( pesero) sebagai wujud dukungan bagi usaha mikro kecil menengah (UMKM) agar UMKM bisa naik kelas baik produk unggulan dalam negeri maupun luar negeri.
Henti Nikimawati Owner Gendongan bayi Nanababycarrier ini merasa bersyukur , ” Alhamdulillah saat ini kami menjual produk bayi secara online maupun offline. Saya merintis sendiri usaha ini sejak tahun 2015 dan mulai disistemasi 2017.
Henti menceritakan sejarah usahanya untuk menjual produk bayi khususnya gendongan bayi , berawal untuk kebutuhan sendiri kemudian saya kembangkan menjadi produk yang saya jual. Produknya saya kembanngkan selama 2 tahun dari home industry menjadi mass production dan produk konveksi. Kami menjual produk secara online di marketplace dan juga ada 15 offline store.
Ia menambahkan saat ini ada 2 Distributor kami di Malaysia dan juga beberapa klinik akan kerja sama dengan kami untuk mensupport produk gendongan bayi ini. Kami ada di Jogja yaitu Sleman, Sidomulyo. Awalanya saya mengikuti kegiatan ini untuk mendapatkan ilmunya karena sebelumnya minim ilmu dan kesempatan untuk mendapatkan privilege untuk mendevelop usaha kami agar bertumbuh di tahun 2023 dan selanjutnya.
Disini saya belajar bagaimana mengelola bisnis dan impactnya luar biasa. Sampai saat ini sudah ada 50 karyawan in house dan sedang develop diluar perusahaan. Kedepannya kami akan rilis produk baru sesuau dengan permintaan market. Range harga produk kami antara 50 ribu sampai 500 ribu. Kami diberi PR agar mencapai target 10 kali lipat. Semoga tahun depan meningkat lagi, tutup Henti Nikimawati