SPECTRM Rumus Jitu Kemenparekraf Kembangkan Atraksi dan Event

Penulis :

Jakarta-Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) menggandeng Generasi Pesona Indonesia (GenPI) lewat program pelatihan peningkatan kualitas sumber daya manusia pengelola desa wisata dan pegiat wisata di lingkar destinasi super prioritas. Bertajuk SPECTRM atau Super Priority Event Creator Camp, kegiatan ini direncanakan akan dilaksanakan di beberapa titik yang masuk dalam kategori destinasi super prioritas serta beberapa destinasi pilihan lainnya.

Destinasi super prioritas Borobudur, menjadi titik pertama pelaksanaan SPECTRM. Bertempat di Desa Bahasa Borobudur, setidaknya 50 orang peserta yang berasal dari perwakilan desa wisata atau organisasi berbeda berkumpul dan akan mengikuti pelatihan selama dua hari pada tanggal 7 & 8 Juni 2024.

SPECTRM dikhususkan pelaksanaannya untuk meningkatkan kualitas SDM pariwisata dalam bidang manajemen event. Hal ini dilatarbelakangi oleh tingginya kebutuhan dari para pegiat pariwisata atau pengelola desa wisata yang ingin memulai pelaksanaan sebuah event atau ingin meningkatkan kualitas dan manajemen dari event yang sudah ada.

Bacaan menarik :  ADOLOF BORMASA Calon Bupati Kepulauan Tanimbar Hadir Menerima Rekom Di Kantor DPP PDIP 

Peningkatan kualitas SDM dalam bidang manajemen event ini dipandang Siti Chotijah selaku ketua umum GenPI sebagai sesuatu hal yang penting, karena event atau atraksi yang berkualitas dan berkelanjutan merupakan salah satu kunci dalam mendatangkan wisatawan ke suatu destinasi. Sehingga untuk mendukung kebutuhan tersebut, GenPI akan menghadirkan beberapa ahli dalam bidang manajemen event sebagai narasumber pada kegiatan SPECTRM.

“Kita percaya bahwa kualitas suatu event atau atraksi merupakan sebuah kunci untuk dapat menarik kunjungan wisatawan, terlebih jika event tersebut dapat dilaksanakan secara berkelanjutan dan memiliki manajemen yang baik”, ungkap ketua umum GenPI yang akrab disapa Mba Jhe.

Adalah Heru Mataya – selaku inisiator salah satu festival yang cukup fenomenal di Indonesia yaitu Festival Payung Indonesia, Rizanto Binol – selaku ahli dalam bidang strategi branding, serta Sahrodin – selaku trainer dan tokoh wisata Borobudur yang dipercaya menjadi narasumber untuk berbagi pengalamannya masing-masing berkaitan dengan manajemen event.

Bacaan menarik :  Gerakan Rakyat Nusantara Gelar Tabur Bunga Kenang Hari Pahlawan 10 Nopember di Taman Makam Pahlawan Nasional Kalibata

Selama pelaksanaan SPECTRM, para peserta akan mendapatkan bimbingan dan pelatihan secara dua arah dan interaktif dengan ditemani tiga narasumber yang ahli pada bidangnya. Nantinya diharapkan setelah pelaksanaan SPECTRM ini, para peserta bisa menjadi pelopor lahirnya event yang berkelanjutan di desa wisata masing-masing sehingga mampu meningkatkan kuantitas serta kualitas kunjungan yang ada.

Bagikan postingan
Pasca Gas Amal Trail Adventure Way Ngison, Panitia Penyelenggara Perbaiki Jalan Yang Rusak.
0
Polda Metro Berhasil Gagalkan Peredaran 207 Kg Sabu Dan 90.000 Butir Ekstasi Jaringan Internasional
0
Pecah Ban Depan, Truck Muatan Bata Nyaris Masuk Jurang Tanjakan Giham.
0
Polsek Duren Sawit Berhasil Ungkap Tiga Kasus Kriminal
0
Jalankan Program Asta Cita, Polres Bandara Soekarno Hatta Bongkar Dua Kasus TPPO
0
Operasi ‘Mantap Praja Jaya 2024’: Polda Metro Jaya Turunkan 180 Personel untuk Kampanye Pilkada
0
Tim Renakta Ditreskrimum Polda Lampung Gulung Jaringan PRostitusi Online di Bandar Lampung
0
Pujakesuma Lambar Silaturahmi Ke Dewan Penasehat Pujakesuma Parosil Mabsus
0
Pafi Desahansisi: Memberikan Vaksin Kesehatan Masyarakat Bagi Desa Hansisi
0
Tinjau Lokasi Bencana Angin Kencang di Sukoharjo Pringsewu, Kapolda Berikan Tali Asih
0
Aloysius Desak Presiden Perintahkan BPN Jabar Batalkan Hak Guna Bangun kepada Anak Perusahaan PT Summarecon
0
LPPM dan GMBI Lampung Barat Bahas Pendampingan Desa Wisata Srimenanti
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!