Rayakan Anniversary Street Race, Kapolda Metro : Kurangi Balap Liar Dan Blokir Jalan Raya

Penulis :

Tim Redaksi

Jakarta ,traznews.com Kapolda Metro Jaya Irjen Pol. Dr. Mohammad Fadil Imran, M.Si membuka gelaran Street Race yang kelima sekaligus merayakan first anniversary Street race Polda Metro Jaya. Tujuan dari street race ini adalah untuk menyalurkan energi anak muda yang hobi kecepatan, Sabtu (28/1/2023).

 

Fadil menjelaskan dari street race pertama sampai dengan street race hari ini terjadi peningkatan jumlah peserta sekaligus perbaikan penyelenggaraan awalnya hanya sekitar 365 peserta, sekarang peserta menjadi 1.200, tadinya hanya 5 kelas, 8 kelas sekarang menjadi 30 kelas.

 

Fadil Juga berpesan agar balap liar di DKI Jakarta bisa dikurangi.

 

“Semoga dapat disuarakan stop trek-trekan dan blokir jalan umum, agar tak ada lagi balapan liar yang menyebabkan kecelakaan di jalan raya”, kata Fadil, Sabtu, (28/01/2023).

Bacaan menarik :  Polisi: Pejabat BPN Terbitkan Sertifikat yang Bukan Hak Pemohon PTSL

 

Fadil berharap ke depannya ada lintasan khusus untuk balapan, bukan hanya aman tapi bisa juga menjadi sebuah ekosistem yang lebih kompleks untuk pengembangan-pengembangan ekonomi kreatif kemudian atmosfer balapan drag race.

 

Untuk menyediakan fasilitas tersebut, tutur Kapolda, perlu kolaborasi antar pihak. Lokasi balapan yang tepat juga harus ditentukan.

 

“Teman-teman pencinta kecepatan bukan butuh event semata, melainkan teman-teman butuh fasilitas penunjang,” ucap Fadil.

 

Perhelatan 1st Anniversary Street Race Polda Metro Jaya mengangkat tema ‘Mencari Prestasi Bukan Sensasi’. Sejak pagi, kawasan balap ini mulai dipenuhi tenda. Hujan deras membuat para pencinta kecepatan berdiri dan memarkir kendaraan mereka.

 

Fadil dan Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono membuka acara tersebut dengan mengibarkan bendera bermotif kotak hitam putih. Mereka kemudian melakukan uji coba lintasan balap.

Bacaan menarik :  Respons Masalah dengan Cepat, Korps Brimob Polri Resmikan Struktur Organisasi Baru

Heru Budi dan Fadil menunggangi motor Kawasaki dan melaju di lintasan balap sepanjang 500 meter itu. Lintasan inilah yang akan menjadi arena pertarungan 1.200 pembalap.

Bagikan postingan
Polsek Sekincau Polres Lampung Barat Gelar Deklarasi Damai Pilkada 2024,
0
Ketua Umum AKSI Adi Kurnia Setiadi Gelar Sembako Tebus Murah Di Jakarta Timur
0
Kagum! Negara Tetangga RI Ini Luncurkan Kasino untuk Meningkatkan Pendapatan Negara
0
HUT KE-79 PGRI, DPC GARUT SUMBANG HADIAH JALAN SEHAT
0
Produk Hilir Sawit Capai 193 jenis, Ekspornya Tembus Rp 450 Triliun
0
Kapolri Dan Panglima TNI Hadiri Doa Lintas Agama Di Semarang
0
Semangat Berkarya, Pesan Sadikin Pard Untuk Penyandang Disabilitas
0
Abraham Sridjaja, S.H., M.H., CLA.,Hadir  Di Acara Silaturahmi  Aktivis Dan Komunitas KRISTEN  Dukung RIDO
0
KPU Metro Diduga Sepihak Batalkan Pencalonan WaRu, Masih Tunggu Keputusan Tingkat Nasional
0
Kapolda Metro Jaya Dorong Ketahanan Pangan Lewat Pemanfaatan Lahan Pekarangan
0
Polres Lampung Barat Launching Gugus Tugas Polri Mendukung Ketahanan Pangan
0
House of Tugu Jakarta Kota Tua Resmi Dibuka, Perpaduan Sejarah, Budaya, Dan Seni
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!