TNI AL-Dispenlantamal3,- Kepala Dinas Perbekalan (Kadisbek) Lantamal III Jakarta Letkol Laut (T) Abdul Majid Rasidi, S.T. mewakili Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal) III Jakarta Brigjen TNI (Mar) Harry Indarto, S.E., M.M., memimpin upacara bendera yang di ikuti oleh seluruh personel baik Perwira, Bintara, Tamtama dan PNS Lantamal III bertempat di Lapangan Apel Mako Lantamal III, Jl. Gunung Sahari No.02 Ancol, Jakarta Utara, Senin (03/04/2023).
Dalam sambutannya, Kadisbek Lantamal III menyampaikan, “Pemerintah sudah mengumumkan cuti bersama pada 19 hingga 25 April 2023, artinya seluruh personel mempunyai kesempatan merayakan idul fitri 1444 H/2023 M dan itu merupakan suatu kesejahteraan bagi personel melaksanakan cuti untuk mudik berkumpul bersama keluarga dan orang tua di kampung halaman.
Dalam melaksanakan mudik para prajurit dan keluarganya, Lantamal III dalam hal ini Dinas Angkutan Lantamal III akan memberikan sarana berupa penyiapan bus mudik gratis. Selain itu dikatakan,” Bagi personel Lantamal III yang ingin mudik dengan kendaraan pribadi saya minta untuk menyiapkan kendaraan dengan sebaik-baiknya yaitu mengecek kondisi kesehatan kendaraan serta melengkapi surat-surat kendaraan.” Lebih lanjut dikatakan tentang bijak dalam penggunaan sosial media, “Tahun 2023 adalah tahun politik, dalam hal ini berkaitan dengan penggunaan sosial media dimana personel Lantamal III harus berhati-hati dalam menghadapi tahun politik ini”