Gerak Cepat, Lanal Simeulue Laksanakan Evakuasi Nelayan Korban Kecelakaan Laut

Penulis :

Lucky suryani

Simeulue,traznews.com Pangkalan TNI AL Simeulue laksanakan evakuasi korban kecelakaan laut (laka laut) di Perairan sekitar wilayah Pulau Teupah, Kecamatan Teupah Barat, Kabupaten Simeulue, Minggu (23/07/2023).

 

Kejadian berawal ketika saudara Asruzam (51 tahun) berangkat melaut menggunakan perahu robin seorang diri untuk memancing pada hari Sabtu 22 Juli 2023 pukul 16.00 WIB. Sekitar pukul 03.20 WIB, hari Minggu 23 Juli 2023 saudara Asruzam mengalami kecelakaan laut akibat hujan badai yang menyebabkan perahu hancur dan terhempas diatas batu karang. Korban berusaha mengapung dan berenang ketepian menuju daratan terdekat.

 

Pukul 06.45 WIB, sesampainya korban dibibir pantai meminta pertolongan warga karena terdapat luka dibagian kepala serta tangan dan kaki yang tergores. Pukul 10.30 WIB, saudara Rajab (55 tahun) yang melihat korban segera melaporkan kepada Pos TNI AL Labuhan Bajau untuk meminta pertolongan evakuasi korban. Mendapatkan laporan tersebut, Danposal Labuhan Bajau Serka Ekl Hendry segera melaporkan ke komando atas tentang kejadian tersebut.

Bacaan menarik :  Ketua Umum PGI Pdt. Gomar Gultom meresmikan  Media Center  Jurnalis 

 

Komandan Pangkalan TNI AL Simeulue Letkol Laut (P) Dwi Herdian Saputra, M.Tr.Opsla dengan cepat memerintahkan Balai Pengobatan Lanal Simeulue untuk melaksanakan Penanganan Medis serta Evakuasi Medis terhadap korban laka laut yang dipimpin oleh Letda Laut (K) dr. Adrian Yudho A.

 

Pukul 16.30 WIB, Tim Evakuasi bersama personel Posal Labuhan Bajau berhasil mengantarkan korban dengan keadaan baik dan selamat kepada keluarga di Desa Lasikin, Kecamatan Teupah Tengah, Kabupaten Simeulue. Kedatangan korban disambut bahagia dan keluarga mengucapkan banyak terima kasih kepada Lanal Simeulue yang telah membantu keluarga mereka yang mengalami laka laut.

 

(Pen Lanal Simeulue)

Bagikan postingan
Ketua Umum AKSI Adi Kurnia Setiadi Gelar Sembako Tebus Murah Di Jakarta Timur
0
Kagum! Negara Tetangga RI Ini Luncurkan Kasino untuk Meningkatkan Pendapatan Negara
0
HUT KE-79 PGRI, DPC GARUT SUMBANG HADIAH JALAN SEHAT
0
Produk Hilir Sawit Capai 193 jenis, Ekspornya Tembus Rp 450 Triliun
0
Kapolri Dan Panglima TNI Hadiri Doa Lintas Agama Di Semarang
0
Semangat Berkarya, Pesan Sadikin Pard Untuk Penyandang Disabilitas
0
Abraham Sridjaja, S.H., M.H., CLA.,Hadir  Di Acara Silaturahmi  Aktivis Dan Komunitas KRISTEN  Dukung RIDO
0
KPU Metro Diduga Sepihak Batalkan Pencalonan WaRu, Masih Tunggu Keputusan Tingkat Nasional
0
Kapolda Metro Jaya Dorong Ketahanan Pangan Lewat Pemanfaatan Lahan Pekarangan
0
Polres Lampung Barat Launching Gugus Tugas Polri Mendukung Ketahanan Pangan
0
House of Tugu Jakarta Kota Tua Resmi Dibuka, Perpaduan Sejarah, Budaya, Dan Seni
0
Polsek Sekincau Polres Lampung Barat Colling Sistem Jelang Pilkada 2024.
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!