Tulang Bawang Barat, Traznews.com – Penyerahan bantuan program asistensi rehabilitasi sosial (ATENSI),
bagi penyandang disabilitas, Lansia, dan Anak, dari kementerian sosial RI Di Kabupaten Tubaba, adapun bantuan yang di berikan hari ini diantaranya 5 kursi roda biasa, 5 kursi roda CP, 1 kursi roda adaptif, 1 tongkat sensor, tuna netra dan 1 unit handphone khusus tuna netra, dan belasan alat bantu dengar bagi warga yang mengalami penderita Tuna rungu serta 20 paket sembako,
Acara penyerahan bantuan di adakan di kelurahan Mulya asri, Kecamatan Tulangbawang Tengah, Kabupaten Tulang Bawang Barat, Kamis 27/10,
Hadir pada kesempatan tersebut anggota DPR RI dari Fraksi PDI-Perjuangan, I KOMANG KOERI, Iis Tisnawati,Aks.M.Kesos Ka TU Sentra Wiyata Guna Bandung, Ketua DPRD Tubaba Ponco Nugroho, ST, Kadis sosial dalam hal ini diwakili, Wahyudin, SKM Kasi.Disabilitas, Anak Nakal,dan Nafza Bidang Rehabilitasi Sosial,Wahyudin, SKM, Nana Kurrotul Aini,S.Sos.I, Wawan Diansyah,SH, Pendamping Rehabilitasi Sosial,
Camat TBT Nazaruddin SE, MIP, didampingi Prambumi restu Aji, SE Lurah Mulya asri, Dr, Edi Winarso Ketua umum DDS Tubaba,
Penyerahan bantuan secara simbolis diberikan oleh I KOMANG KOERI, anggota DPR RI, sebuah kursi roda Kepada ananda Muhammad abizard al_zain, Yang di diagnosa menderita cerebral palsy quadriplegi, dan diteruskan oleh oleh beberapa tenaga Ahli dari Kementerian sosial, kegiatan penyerahan bantuan di penuhi isak tangis dari keluarga penerima manfaat,
Pada sambutannya Ketua DPRD Tubaba Ponco Nugroho ST, Mengucapkan terima kasih banyak atas bantuannya baik kursi roda, alat bantu dengar serta paket sembako dimana tentunya akan sangat berarti bagi yang membutuhkan, segala bentuk bantuan tetap dan masih kami harapkan untuk warga Tubaba,
“Yang saya hormati dan saya banggakan bapak DPR RI, Komisi VIII Fraksi PDI, Perjuangan,
I KOMANG KOERI, serta kawan kawan dari Kementerian Sosial yang tidak bisa saya sebutkan namanya satu persatu,
Kursi roda, alat bantu dengar dan SEMBAKO, yang di terima saat ini memang sudah cukup banyak, akan tetapi masih belum mencukupi kuota sesuai data pengajuan, kenapa selama iki kami selalu komonikasi dengan DPR RI dan kementerian Sosial, tujuannya untuk mencari segala bentuk bantuan dari pusat baik soal alat bantu kursi roda dan lain lain juga persoalan warga kurang mampu yang rumahnya tidak layak Huni agar segera mendapatkan bantuan, jika kita melihat anggaran APBD pemerintah daerah Tulang Bawang Barat, tidak semua bisa kita caper sehingga kita selalu minta bantuan melalui APBN juga melalui sodara kita, I Komang Koeri, seperti apa yang sodara – Sodara terima pada hari ini adalah hasil dari beliau, “Ucap Ponco Nugroho,