SCTV MENCARI GENERASI BARU PENYANYI POP TANAH AIR LEWAT “THE ICON INDONESIA”

Penulis :

Lucky

Jakarta, Traznews. Com  22 Januari 2026 Membuka awal tahun 2026, SCTV langsung menggebrak dengan membuka peluang bagi talenta tarik suara melalui ajang pencarian bakat terbaru bertajuk “The Icon Indonesia”. Selain sebagai wadah unjuk kemampuan menyany, program inii juga akan mengantarkan pesertanya melangkah lebih dekat menuju impian menjadi icon penyanyi pop Indonesia. Rangkaian audisi “The Icon Indonesia” akan diawali di Kota Medan pada hari Minggu, 25 Januari 2026 bertempat di Universitas Medan Area (Kampus 1) mulai pukul 07.00 WIB. Selanjutnya audisi berlanjut ke Makassar pada Minggu, 1 Februari 2026 di Universitas Negeri Makassar mulai pukul 07.00 WITA, Bandung pada Minggu, 8 Februari 2026 di Universitas Widyatama mulai pukul 07.00 WIB, dan akan ditutup di Jakarta pada Minggu, 15 Februari 2026 bertempat di EMTEK City, Daan Mogot mulai pukul 07.00 WIB. 

Bacaan menarik :  Bersama BSI Maslahat, Komunitas Dakwah Daerah Pinggiran dan Persatuan Islam Berbagi Kebaikan di Lereng Merbabu

 

Audisi terbuka “The Icon Indonesia” akan bertambah menarik dengan kehadiran sejumlah penyanyi dan musisi ternama Tanah Air yang juga turut menjadi juri menilai langsung para peserta. Rizwan Fadilah akan menyapa peserta audisi di Medan, disusul Betrand Putra Onsu di Makassar, Stevan Pasaribu di Bandung, serta Ardhito Pramono yang akan hadir langsung di Jakarta.

Audisi “The Icon Indonesia” terbuka bagi solois pria dan wanita berusia 14 hingga 25 tahun, memiliki kemampuan bernyanyi pop, serta tidak terikat dengan label rekaman mana pun. SCTV membuka kesempatan emas ini agar generasi muda Indonesia berani menunjukkan karakter vokal dan potensi musikalnya dan siap berkiprah professional di industri musik nasional.

Bacaan menarik :  BRI Sapa UMKM Anak Muda di Cilegon, Dorong Transaksi Kekinian dengan QRIS “Scan Saja”

SCTV sudah memulai audisi online “The Icon Indonesia” sejak pertengahan Januari 2026, menjaring talenta dari kota-kota yang terkendala jarak untuk hadir langsung ke audisi offline terbuka di Medan, Makassar, Bandung dan Jakarta. Namun audisi offline terbuka akan menjadi pengalaman berharga yang berbeda, karena para peserta terpilih akan bertatap muka langsung dengan para juri professional mendapatkan motivasi khusus dari penyanyi dan musisi profesional yang hadir di tiap kotanya. “SCTV siap membersamai para talenta penyanyi pop Indonesia untuk tumbuh dan makin matang sehingga pantas menjadi ikon baru musik pop tanah air melalui ‘The Icon Indonesia’,” tutup Banardi Rachmad, Deputy Director Programming SCTV.

Bacaan menarik :  Pemkon Sukaratu Realisasikan Program Bantuan Pangan Beras 10 Kg

Ikuti audisi “The Icon Indonesia” dan raih kesempatan untuk melangkah lebih jauh di industri musik Tanah Air. GRATIS!

Bagikan postingan
Unit PPA Polres Tangsel Ungkap Kasus Seksual Pencabulan
0
Laskar Hukum Indonesia Kukuhkan Pengurus DPP 2026-2031, Siap Wujudkan Penegakan Hukum Berkeadilan
0
Satnarkoba Polres Metro Menyapa, Mamang Becak dan Tukang Siomay Bahagia!!
0
Rangkaian HPN 2026, 200 Wartawan Siap Berangkat ‘Retret’ Orientasi Kebangsaan dan Bela Negara
0
MENTARITV TEMANI IBADAH PUASA ANAK JADI LEBIH MENYENANGKAN DENGAN RANGKAIAN PROGRAM “RAMADAN CERIA” “Kultum Ceria 2026”, “Abang L The Explorer Belajar Puasa”, hingga Program Animasi “New
0
Progam “Aksi 2026”, Program Kultum “Shihab & Shihab 2026”, Spesial Program “Pesta Raya Ramadan” Hingga BRI Super League Hadir Mewarnai Ramadan 1447 H
0
Kejari Pringsewu Berganti Pimpinan, Komitmen Integritas Ditegaskan
0
SCTV MENCARI GENERASI BARU PENYANYI POP TANAH AIR LEWAT “THE ICON INDONESIA”
0
Pemkab Lamtim Buka Peluang Investor Asing Menanamkan Modalnya di Lampung Timur
0
BRI Salurkan Bantuan Sembako Lewat Ponpes Al Ma’ruf ke Warga Kurang Mampu di Desa Sumber Jaya
0
Bupati Lampung Timur Berharap Pembangunan Pembatas Permanen di Kawasan TNWK Agar Tidak Terjadi Konflik
0
Rumah Terendam, Tugas Tetap Jalan: Trauma Healing Mabes Polri Hadir untuk Personel Polres Aceh Tamiang
0