Komandan Lanal Bandung Bertindak Sebagai Narasumber Pada Workshop Corporate Communication dan Investor Relation (CCIR)

Penulis :

Lucky suryani

Bandung,traznews.com Komandan Lanal Bandung Kolonel Laut (KH/W) Dr. Renny Setiowati, ST., M.Sc., M.Tr.Hanla., menjadi Narasumber pada acara Workshop Corporate Communication dan Investor Relation (CCIR) dalam rangka Leadership dan Wawasan Kebangsaan, bertempat di Hotel Masion Pine Kota Baru Parahiyangan, Kabupaten Bandung Barat, Senin (18/12/2023).

 

Workshop Corporate Communication dan Investor Relation (CCIR) adalah untuk memberikan pengetahuan atau update serta nolege baru untuk para peserta dari PT. Telkom serta bagaimana menjadi seorang pemimpin yang baik.

 

Dalam paparannya, Komandan Lanal Bandung menjelaskan beberapa materi diantaranya Leadership, Wawasan Kebangsaan, Semangat Jiwa Korsa Dalam Suatu Organisasi (Teamwork). Kepemimpinan adalah kapasitas untuk membimbing dan menginspirasi orang lain menuju tujuan bersama. Ini melibatkan pengambilan keputusan yang efektif, komunikasi dan kemampuan untuk memotivasi. Kepemimpinan terdapat pada peran formal dan dapat muncul pada setiap tingkat, menekankan adaptabilitas dan komitmen terhadap pengembangan organisasional dan individu. Pemimpin yang berhasil menciptakan lingkungannya yang positif, mendorong kerjasama tim dan membuat keputusan strategis, memainkan peran penting dalam kesuksesan individu, tim atau organisasi.

Bacaan menarik :  Polsek Sekincau Polres Lampung Barat Sampaikan Pesan Kamtibmas Dalam Giat "Jumat Curhat"

 

Menjadi seorang pemimpin dan mengelola generasi baru, Gen Z, dengan efektif melibatkan pemahaman terhadap karakteristik, prefensi dan gaya kerja mereka yang unik dengan cara adopsi keberagaman dan inklusi serta saluran komunikasi yang terbuka, manfaat teknologi, sediakan peluang pembelajaran berkelanjutan, dan promosikan work-life balance.

 

Turut hadir dalam kegiatan, Budi Hikmat selaku narasumber, Ahmad Reza selaku SVP CCIR Telkom, Andri Hendrawan Sasoko-VP Corporate Communication, Anneta Hasan-VP Investor Relation, serta para peserta dari PT. Telkom.

 

(Pen Lanal Bandung)

Bagikan postingan
Ketua Umum AKSI Adi Kurnia Setiadi Gelar Sembako Tebus Murah Di Jakarta Timur
0
Kagum! Negara Tetangga RI Ini Luncurkan Kasino untuk Meningkatkan Pendapatan Negara
0
HUT KE-79 PGRI, DPC GARUT SUMBANG HADIAH JALAN SEHAT
0
Produk Hilir Sawit Capai 193 jenis, Ekspornya Tembus Rp 450 Triliun
0
Kapolri Dan Panglima TNI Hadiri Doa Lintas Agama Di Semarang
0
Semangat Berkarya, Pesan Sadikin Pard Untuk Penyandang Disabilitas
0
Abraham Sridjaja, S.H., M.H., CLA.,Hadir  Di Acara Silaturahmi  Aktivis Dan Komunitas KRISTEN  Dukung RIDO
0
KPU Metro Diduga Sepihak Batalkan Pencalonan WaRu, Masih Tunggu Keputusan Tingkat Nasional
0
Kapolda Metro Jaya Dorong Ketahanan Pangan Lewat Pemanfaatan Lahan Pekarangan
0
Polres Lampung Barat Launching Gugus Tugas Polri Mendukung Ketahanan Pangan
0
House of Tugu Jakarta Kota Tua Resmi Dibuka, Perpaduan Sejarah, Budaya, Dan Seni
0
Polsek Sekincau Polres Lampung Barat Colling Sistem Jelang Pilkada 2024.
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!