TNI AL-Dispenlantamal3. Dengan berakhirnya libur bersama Hari Raya Idul Fitri 1444 H/2023 M, Komandan Lantamal III Jakarta Brigjen TNI (Mar) Harry Indarto, S.E., M.M. dalam hal ini diwakili oleh Wadan Lantamal III Jakarta Kolonel Laut (P) Whisnu Kusardianto, S.E., M.H. memimpin apel khusus dalam rangka pengecekan dan _monitoring_ personel setelah melaksanakan Cuti Bersama Idul Fitri 1444 H/2023 M. Apel khusus diikuti oleh seluruh prajurit dan PNS jajaran Lantamal III Jakarta berlangsung di lapangan apel Mako Lantamal III Jakarta Jl. Gunung Sahari No. 2 Ancol Jakarta Utara, Rabu (26/04/2023).
Dalam sambutannya Wadan Lantamal III Jakarta mengucapkan ”Selamat datang dan terima kasih atas kehadiran kembali dari cuti bersama dengan tepat waktu dalam keadaan sehat dan selamat. Diharapkan seluruh prajurit dan PNS jajaran Lantamal III Jakarta bisa mengambil hikmah ibadah Puasa Ramadhan yaitu tetap menjaga kedisiplinan, bekerja secara optimal, terus meningkatkan kemampuan SDM yang dimulai dari diri pribadi untuk mengikuti perkembangan modernisasi TNI Angkatan Laut, memiliki serta selalu menjaga etika dan moral yang baik di mana pun berada”.
Wadan Lantamal III Jakarta juga memberikan penekanan “Pada tahun politik ini seluruh prajurit dan PNS jajaran Lantamal III Jakarta serta keluarganya harus menjaga netralitas, dan jangan terlibat langsung ataupun tidak langsung dengan kegiatan politik praktis serta tetap meningkatkan kewaspadaan baik di lingkungan Mako Lantamal III Jakarta maupun di lingkungan masyarakat sekitarnya”.
(Dispen Lantamal III Jakarta)